Bahan:
125 g spaghettini kering
75 g daun selada, iris halus
Saus:
2 buah tomat merah
80 ml minyak olive1 sdt air jeruk lemon
½ sdt merica hitam bubuk
1 siung bawang putih, parut
½ sdt basil kering
½ sdt oregano kering
½ sdt garam
½ sdt gula pasir
Cara membuat:
Rebus spaghettini hingga lunak. Angkat dan tiriskan.
Saus : Kerat menyilang bagian bawah tomat. Celupkan dalam air mendidih.
Kupas kulit ari tomat. Cincang halus tomat.
Aduk dengan bahan Saus lainnya.
Aduk spaghettini dengan daun selada.
Tuangi Sausnya. Sajikan segera.
Untuk 4 orang
TIPS:
Kecuali spaghettini bisa dipakai jenis pasta lain seperti kerang, elbow macaroni atau spiral. Setelah direbus lunak, tiriskan dan pastikan pasta tidak mengandung air saat diaduk dengan sausnya.
No comments:
Post a Comment