24.4.11

Cara bikin kue donat

Donat adalah nama sebentuk kue yang berbentuk bulat dengan lubang di tengah. Membuat kue donat sangatlah mudah. Yang diperlukan hanyalah ketelatenan dan niat. Berikut ini adalah bahan-bahan yang diperlukan dan langkah-langkah membuat kue donat

Bahan:
300 g tepung terigu
1/2 bks (5,5 g) ragi instan
50 gram gula putih
3 kuning telur ayam, kocok
2 sdm margarin
150 ml susu cair hangat
minyak untuk menggoreng
Olesan:
100 gram margarin untuk olesan
100 g meisjes

Cara membuat:
-Campur tepung terigu, gula dan ragi, aduk rata.
-Tambahkan telur dan margarin, uleni hingga rata.
-Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga kalis benar. Bulatkan adonan, taruh di tempat hangat selama 45 menit hingga mengembang dua kali semula.
- Kempiskan adonan, bagi menjadi 15 bagian. Bulatkan masing-masing lalu – bentuk dengan tangan hingga berlubang tengahnya.
- Panaskan minyak banyak di atas api kecil. Goreng donat hingga kecokelatan dan matang. Angkat, tiriskan dan dinginkan.
- Olesi permukaan tiap donat dengan margarin dan taburkan missis/ kismiss sebagai penghias. Sajikan

No comments:

Post a Comment