Donat tidaklah asing ditelinga kita, bahkan anak-anak selalu ingin dan rasakan nikmatnya donat. namun yang satu ini lain dari donat biasa yaitu donat yang rasanya mak yus... karena terbuat dari sedikit kentang mau tau caranya ayo kita mulai dengan mempersiapkan bahan-bahannya.
yang harus kita siapkan adalah :
275 g tepung terigu
2 sdt baking powder
¼ sdt garam
¼ sdt soda kue
100 g gula pasir
2 butir telur ayam, kocok
50 g mentega, lelehkan
125 ml susu cair, aduk dengan½ sdm air jeruk nipis
150 g kentang, kupas, kukus, haluskan
minyak goreng
2 sdt baking powder
¼ sdt garam
¼ sdt soda kue
100 g gula pasir
2 butir telur ayam, kocok
50 g mentega, lelehkan
125 ml susu cair, aduk dengan½ sdm air jeruk nipis
150 g kentang, kupas, kukus, haluskan
minyak goreng
Bagaimana cara membuatnya mari ikuti ning Yuli :
Campur semua bahan kering menjadi satu. Buat lubang di tengahnya. Masukkan telur dan mentega leleh sambil aduk hingga rata. Tuangi susu sedikit-sedikit sambil uleni hingga licin. Tambahkan kentang halus, aduk hingga adonan tidak lengket di tangan. Bentuk adonan menjadi bola-bola atau bentuk cincin. Goreng dalam minyak banyak di atas api kecil hingga donat kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Taburi gula bubuk, jika suka.Untuk pembuatan donat dengan bahan diatas menghasilkan16 buah donat
siap untuk disajikan....dan salah satu unsur penghematan uang jajan bagi anak-anak anda
No comments:
Post a Comment