Nasi Kuning sangat akrab sekali dengan lidah kita. Dalam beberapa upacara tradisional Nasi Kuning sering kali di jadikan sajian utama. NAsi kuning seringkali dijadikan sebagai nasi tumpeng dan dihias dengan berbagai lauk pauk.
Bahan- bahan membuat Nasi Kuning
- 1 liter beras
- 1¼ liter santan encer dari 1 butir kelapa
- 1 sdm kunyit diparut, direbus dengan 50 cc air, saring
- 2 lembar daun pandan, ikat
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- 1 sdm garam
- 1 sdt air jeruk nipis
Cara Membuat:
- Campur santan dengan air kunyit yang sudah disaring, daun pandan, salam, serai dan garam, didihkan.
- Kukus beras setengah matang, letakkan dalam panci, tuangi santan mendidih sambil diaduk sampai santannya habis terserap oleh beras.
- Beri air jeruk nipis, aduk rata.
- Kukus lagi sampai nasi kuning matang.
- Lalu angkat dan hidangkan beserta lauk pauknya
No comments:
Post a Comment